5 Game Offline Asah Otak untuk Pengguna Android

Pada dasarnya, game bukan hanya sekadar untuk memberikan sensasi hiburan bagi para pemainnya saja, akan tetapi juga hadir dengan memberikan edukasi atau manfaat tersendiri bagi para pemain. Dalam hal ini, Anda bisa memilih berbagai jenis game yang bisa membuat kinerja otak bisa semakin lebih baik seperti dengan memilih salah satu dari banykanya game offline asah otak yang bakal kita ulas satu persatu berikut ini. 

Apa Saja Game Offline Asah Otak yang Bisa Anda Mainkan di Perangkat Android?

Hanya perlu menggunakan perangkat Android saja, Anda bisa memainkan permainan asah otak dengan mudah dan pastinya memberikan manfaat bagi kinerja otak. Beberapa rekomendasi pilihan game asah otak yang bisa Anda mainkan yakni sebagai berikut:

READ  Tantangan Monetisasi dalam Game Online: Mengurai Model Bisnis dan Kontroversinya

Game offline asah otak

Baca juga: game PC gratis

Game Brain Out – Can you pass it?

Kemunculan game offline asah otak bernama Brain – Out ini umumnya tidak hanya hadir dengan mengasah cara berlogika para pemain, akan tetapi juga memaksa pemain untuk dapat berpikir kreatif dalam menyelesaikan sebuah masalah. Bahkan adanya perintah – perintah yang ada pada permainan ini seolah berusaha menjebak Anda untuk dapat memberikan jawaban yang salah. Oleh karena itu, disini Anda diharuskan untuk bisa berpikir out of the box untuk dapat menyelesaikan setiap tantangan yang dimainkan.

Game Offline Asah Otak Aa

Bisa dibilang, bahwa game Aa ini merupakan permainan yang membuat otak Anda semakin terasah dengan cukup baik. Meskipun terdengar simpel dengan animasi grafis yang sederhana, akan tetapi siapa sangka jika game ini tidaklah semudah yang dibayangkan untuk dimainkan. Dalam hal ini, setiap pemain diminta untuk mengetuk setiap angka – angka yang berada di bagian bawah. Baru setelah itu, setiap angka yang sudah diketuk akan langsung masuk ke dalam putaran lingkaran yang berada di tengah. 

READ  Game Terbaik 2023 di Google Playstore

Game Tile Connect

Pada game offline asah otak bernama Tile Connect ini, setiap pemain diharuskan untuk bisa menghubungkan ubin dengan sejumlah besar gambar berpasangan dalam waktu yang sangat terbatas. Ketika pemain menghancurkan semua ubin di papan, maka nantinya akan keluar sebagai pemenang. Hal menarik yang bisa Anda rasakan dari permainan Tile Connect ini yakni Anda bisa dengan mudah melihat koleksi berbagai gambar di ubin. Baik itu berupa hewan lucu, buah segar, kue, pakaian, kendaraan, maninan dan berbagai koleksi gambar menarik lainnya.

Game Unblock Me FREE

Permainan Unblock Me FREE ini merupakan salah satu game asah otak terbaik yang juga banyak dimainkan oleh para pemain. Game besutan Kiragames ini hadir dengan meraup lebih dari 600.000 kali pengunduh. Untuk bisa memainkan permainan ini, Anda harus ekstra fokus dan juga memiliki logika yang sangat kuat. Meski demikian, game ini tidak akan membuat Anda merasa kesulitan. Akan tetapi, di setiap levelnya memiliki tantangan tersendiri yang harus dihadapai. Nantinya, Anda hanya perlu membiarkan balok berwarna merah untuk melaju ke luar namun akan terhalang oleh balok – balok berwarna cokelat.

READ  Mari Menjelajahi Keberanian dan Keberlanjutan dalam Dunia Game Survival The Forest

Game Tebak Gambar

Adapun pilihan game offline asah otak yang juga tidak kalah menarik untuk dimainkan yakni permainan Tebak Gambar. Bisa dikatakan, bahwa game ini sangatlah populer di kalangan pengguna ponsel Android lantaran sudah banyak diunduh lebih dari 5 juta orang. Di dalamnya, game ini memiliki teka – teki sederhana yang mana membuat Anda diharuskan untuk menebak gambar yang tersaji tersebut. Nantinya, Anda akan mendapati kosa kata yang menjelaskan gambar yang sudah ditebak. Sehingga, Anda akan lebih gampang menebak kira – kira apa gambar yang tersaji tersebut.

Dari kelima pilihan game offline asah otak di atas, mana kira – kira game yang menarik perhatian Anda untuk dimainkan?